Los Angeles Setelah melanggar masa percobaannya, aktris Lindsay Lohan harus menjalani kerja sosial selama 480 jam. Rencananya, Lindsay akan bekerja di kamar mayat di Departemen Koroner Los Angeles.
Seperti dilansir Aceshowbiz, Kamis (28/4/2011), asisten pemimpin Departemen Koroner, Ed Winter mengungkapkan kalau bintang film 'Machete' itu akan membantu petugas kebersihan di sana. Ia diwajibkan ikut membersihkan semua fasilitas di sana, mulai dari kamar mayat hingga kamar mandi.
"Dia (Lindsay) tidak akan ikut memegang mayat tapi ia akan melihat mayat-mayat tersebut," ujar Ed.
Lindsay akan bekerja di sana mulai pukul 8 pagi hingga 4 sore. Hakim Stephanie Sautner yang menjatuhkan hukuman kepada Lindsay berharap, sang artis bisa menjadi lebih baik setelah bekerja di kamar mayat.
Setelah 120 jam bekerja di kamar mayat, Lindsay juga akan melakukan pelayanan di Downtown Women's Center selama 360 jam. Downtown Women's Center merupakan rumah singgah untuk kaum tuna wisma yang berada di kawasan kumuh Los Angeles.
Perempuan berusia 24 tahun itu melanggar masa percobaan setelah terlibat kasus pencurian. Lindsay dituduh mencuri perhiasan di salah satu butik Kamofie & Company yang berada di California. Perhiasan berupa kalung itu senilai Rp 22,3 juta.